Apa yang Ditakuti Rayap? – Rayap merupakan jenis serangga yang sering kita jumpai di rumah.
Mereka terkenal sebagai hama perusak benda berbahan kayu atau yang mengandung selulosa.
Oleh sebab itu, rayap sangat berpotensi menimbulkan kerugian ekonomis.
Kerugian ekonomis seringkali lebih besar apabila rayap menyerang konstruksi bangunan hingga furnitur seperti lantai kayu, plafon, lemari/kitchen set, lukisan, dan properti lainnya yang memiliki nilai ekonomis tinggi.
Baca juga: Jenis rayap yang perlu diwaspadai
4 Hal yang Ditakuti Rayap
Berdasarkan besarnya potensi kerusakan yang disebabkan oleh rayap, maka penting bagi kita untuk bisa mendeteksi dan mencegah keberadaannya di rumah.
Pencegahan rayap hanya bisa dilakukan jika kita memiliki kesadaran dan pengetahuan yang cukup baik tentang hama pengganggu yang satu ini.
Berikut 4 hal yang ditakuti rayap dan penting untuk kita ketahui:
1. Cahaya matahari
Faktanya, rayap selalu bersembunyi dan membangun sarangnya di tempat yang gelap. Bahkan rayap yang berukuran besar hanya mampu bertahan hidup di bawah cahaya selama 4 jam, lho!
Jadi kalau perabotan rumah sudah terlanjur terkena rayap, menjemurnya di bawah sinar matahari dapat dilakukan untuk membasmi mereka. Sebagai pencegahan, manfaatkan ventilasi di rumah secara maksimal untuk menghindari suhu udara lembab yang disukai rayap.
2. Garam
Ini adalah bahan dapur yang sangat mudah kita temui. Garam ternyata ditakuti rayap karena bisa membuatnya dehidrasi dan mati.
Cukup semprotkan campuran air hangat dan garam ke sarang rayap untuk membasmi mereka.
Sementara untuk menghilangkan noda bekas sarangnya, gunakan tisu atau kapas atau kain yang dibasahi dengan air garam lalu usapkan ke tembok atau furnitur yang terkena rayap.
Mudah, kan?
3. Kapur barus
Bukan rahasia lagi, kapur barus memang dikenal dapat mengusir berbagai jenis hama rumahan termasuk rayap.
Kandungan naftalena pada kapur barus yang memiliki aroma khas sangat kuat diketahui tak disukai oleh rayap dan dapat mematikan mereka.
Maka tak heran jika kerap kita jumpai kapur barus yang sering diletakkan di sudut-sudut ruangan atau di dalam furnitur. Sebab hal ini dapat secara efektif mencegah serangan rayap di rumah.
4. Air sabun
Tahukah kamu bila pernapasan rayap sangat sensitif dan akan kehilangan pasokan oksigen saat terkena air sabun?
Kamu cukup larutkan sabun cair dengan air ke dalam botol spray lalu semprotkan pada furnitur yang telah terindikasi diserang rayap sebagai proteksi agar serangannya tak semakin parah.
Namun bila 4 hal di atas belum juga ampuh untuk membuat rayap takut dan berhenti merusak furnitur di rumah, maka jangan biarkan mereka terus bersarang dalam waktu yang lama.
Segera hubungi jasa pembasmi rayap profesional seperti Fumida untuk atasi permasalahan rayap di rumah.
Basmi Rayap dengan FUMIDA
FUMIDA adalah perusahaan pest control terbaik di Indonesia yang melayani jasa pembasmian rayap pra & pasca konstruksi dengan legalitas lengkap dari pemerintah.
FUMIDA juga memberi garansi 3-5 tahun bagi pelanggannya untuk memastikan rayap tidak akan kembali lagi. FUMIDA tersebar di seluruh kota-kota besar di Indonesia serta melayani survey lokasi secara gratis.
Hubungi call center FUMIDA (aktif 24 jam) 0822-1146-1146/021-29049130 dan konsultasikan permasalahan rayap di rumahmu!