Cara Agar Tidak Digigit Nyamuk Secara Alami dan Ampuh

Bagaimana sih caranya agar tidak digigit nyamuk secara alami? dan apakah itu ampuh?

Tentu saja ada cara alami yang ampuh yang bisa kita gunakan agar tidak digigit nyamuk.

Cara ini tentunya sangat penting terutama untuk anak-anak yang imunnya masih sangat rentan.

Bagaimanapun caranya, mereka harus terhindar dari gigitan serangga yang menghisap darah ini.

Apalagi ada lebih dari satu jenis nyamuk dan bahayanya sangat beragam.

Bisa jadi hanya bikin kulit gatal dan bentol yang pada kelanjutannya akan membuat tidur anak jadi tak nyaman.

Ada yang mengakibatkan masalah kesehatan serius, bahkan sampai meninggal.

Oleh karena itu, kali ini kami akan berbagi cara agar tidak digigit nyamuk di wajah, tangan, dan bagian tubuh lainnya.

Begini Cara Agar Tidak Digigit Nyamuk yang Alami dan Ampuh

Sebelum kami menjelaskan bagaimana cara agar tidak digigit nyamuk yang alami dan ampuh, kami akan menjelaskan terlebih dahulu perilaku nyamuk.

Simak penjelasannya berikut ini!

Memahami Perilaku Nyamuk

Nyamuk lebih aktif pada waktu tertentu, terutama saat pagi dan sore hari.

Pada waktu ini suhu udara yang lembab dan sejuk sangat di sukai oleh nyamuk untuk mencari mangsa.

Serangga kecil ini juga tertarik pada karbon dioksida yang kita hembuskan, keringat, dan juga suhu tubuh.

Selain itu fakta unik yang perlu Anda ketahui adalah orang yang bergolongan darah O biasanya lebih menarik bagi nyamuk di bandingkan dengan golongan darah lain.

Metode Pencegahan Alami Agar Tidak Digigit Nyamuk

Karena ini dimaksudkan secara khusus untuk anak-anak, maka lebih baik menggunakan bahan alami atau cara-cara yang natural.

Berikut adalah beberapa cara agar anak-anak tidak digigit nyamuk yang alami dan ampuh:

Gambar Cara Agar Tidak Digigit Nyamuk

1. Pakai Lotion Anti Nyamuk untuk Bayi

Saat ini sudah banyak tersedia lotion anti nyamuk yang bisa digunakan untuk bayi.

Lotion ini bisa digunakan untuk kulit tangan, kaki, hingga wajah.

Bau dari lotion ini cukup menyengat sehingga membuat nyamuk tidak nyaman untuk hinggap di kulit.

Mereka tidak akan berani untuk mendekati kulit, apalagi berusaha untuk menggigit.

2. Pakai Kelambu

Cara selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan memakai kelambu.

Kelambu ini bisa Anda gunakan di kasur sehingga bisa melindungi semua orang yang ada di dalamnya.

Sayangnya, pemakaian kelambu untuk menghindari gigitan nyamuk memiliki beberapa kelemahan.

Salah satu kelemahannya memungkingkan nyamuk saat kelambu dibuka.

Tak hanya itu saja, terkadang kelambu juga menjadi tempat berkumpulnya debu jika jarang di bersihkan.

Oleh karena itu, perawatannya harus sangat diperhatikan.

Anda harus mencuci kelambu secara rutin dan berhati-hati saat buka tutup kelambunya.

3. Pakai Lavender atau Serai Wangi

Lavender bukan hanya memiliki aroma yang menenangkan, tetapi juga efektif dalam mengusir nyamuk.

Anda bisa menanam lavender di sekitar rumah atau menggunakan minyak esensial lavender pada kulit Anda.

Hal yang sama juga pada tanaman Serai wangi, atau citronella, adalah salah satu bahan alami yang paling umum digunakan dalam produk pengusir nyamuk.

Anda bisa menanamnya di taman atau menggunakan minyak esensialnya sebagai lotion alami.

4. Menjaga Kebersihan Diri

Karena telah di jelaskan sebelumnya bahwa keringat dan bau badan dapat menarik nyamuk datang.

Mandi secara rutin tidak hanya menjaga kebersihan diri Anda, tetapi juga mengurang daya tarik tubuh terhadap nyamuk

Selain itu nyamuk juga sangat suka dengan sesuatu yang gelap, jadi sebaiknya hindari pakaian yang gelap.

Sebaliknya, gunakanlah pakaian yang warnanya terang.

Tidak hanya soal pilihan warna, Anda juga harus memperhatikan ketebalan kain yang digunakan oleh anak dan keluarga.

Jangan terlalu tipis, karena nyamuk bisa jadi masih bisa menembusnya.

Jangan terlalu tebal, kecuali di tempat Anda hawanya dingin.

Pilihlah pakaian panjang saat mau tidur agar kulit lebih terjaga meskipun sudah memakai lotion sebelumnya.

Hal ini karena lotion memiliki keterbatasan waktu. Hanya bisa efektif dalam beberapa jam.

5. Mengelola Lingkungan Sekitar

Dengan mengelola lingkungan sekitar kita juga bisa membantu pencegahan perkembangbiakan populasi nyamuk.

Salah satunya adalah dengan tidak membiarkan air menggenang di sekitar rumah Anda, seperti di pot bunga, ban bekas, atau wadah lainnya.

Menguras dan membersihkan tempat penampungan atau bak air secara rutin adalah kunci untuk mencegah perkembangbiakan nyamuk.

Hal lainnya yang bisa Anda lakukan yaitu dengan memotong rumput tinggi dan semak-semak di sekitar rumah Anda.

Ini dapat membantu untuk mengurangi tempat persembunyian nyamuk.

Cara Agar Tidak Digigit Nyamuk dan Membasmi Nyamuk

5 Kebiasaan yang Membuat Nyamuk Masuk Rumah

Jika mereka sudah mulai sangat meresahkan hingga ada korban yang jatuh sakit, maka jangan ragu lagi.

Segera panggil jasa pembasmi nyamuk yang profesional dan berpengalaman.

Kami, Fumida, sangat berpengalaman menangani nyamuk sehingga bisa aman dan nyaman buat anak-anak, dewasa, dan lingkungan tempat tinggal Anda.

Silakan hubungi kami di nomor 0822-1146-1146 atau 021-2904-9130 untuk respons yang cepat.

Tak hanya nyamuk, kami dikenal sebagai ahli pest control terbaik.

Jadi, kami bisa menangani seluruh masalah hama secara profesional.

5/5 - (4896 votes)
Share your love

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Telp Sekarang 0822-1146-1146