Kerap Kali Mengganggu, Berikut 5 Cara Mengusir Nyamuk Dengan Aman

Iklim di Indonesia yang lembab terkadang menjadi salah satu tempat perkembang biakan nyamuk. Hewan satu ini sangatlah mengganggu, terutama di malam hari ketika sedang tidur. Oleh karena itu, kali ini akan diulas beberapa cara mengusir nyamuk dengan aman yang bisa anda lakukan di rumah.

Cara Ampuh Usir Nyamuk yang Perlu Anda Tahu

1. Nyalakan Lampu Tidur

Hal pertama yang bisa anda lakukan untuk menghindari adanya serangan dari nyamuk di malam hari adalah dengan menggunakan lampu tidur saat malam hari. Tak hanya membuat tidur menjadi semakin nyenyak, dengan adanya lampu tidur juga menjadi salah satu cara usir nyamuk dengan metode yang aman.

Dengan banyaknya model dan variasi dari lampu tidur, hal tersebut juga akan membuat anda bisa memilih yang sesuai dengan ruangan dan bentuk yang anda sukai. Adanya lampu tidur dapat menjadi cara cukup ampuh untuk membasmi nyamuk. Tentunya dengan lampu tersebut akan membuat tidur anda menjadi semakin lebih nyenyak.

2. Memasang Kelambu Anti Nyamuk

Cara mengusir nyamuk selanjutnya adalah dengan memasang kelambu. Sebab, tak hanya memasangnya untuk bayi saja, nyatanya menggunakan kelambu untuk tempat tidur anda dapat berfungsi cukup efektif untuk menghalau nyamuk yang akan masuk ke dalam tempat tidur anda.

Ditambah lagi, saat ini banyak sekali model kelambu yang bisa anda pilih dan gunakan agar terhindar dari serangan nyamuk di malam hari. Dengan bentuknya yang beragam, tentu saja akan mempercantik tampilan tempat tidur anda. Cara satu ini juga terbilang cukup aman bagi anda yang ingin terlindungi dari gigitan nyamuk.

3. Gunakan Ampas Kopi

Aroma khas yang dimiliki oleh kopi, ternyata memang dipercaya ampuh untuk mengusir nyamuk. Hal ini dikarenakan hewan yang suka menyedot darah manusia tersebut tidak menyukai aroma dari ampas kopi. Sehingga, anda pun bisa meletakkannya di dalam kamar tidur saat malam hari.

Selain itu, penggunaan ampas kopi untuk mengusir hewan ini pun cukup mudah. Anda hanya perlu untuk menuangkan ampas kopi pada tempat yang kerap kali dihampiri oleh nyamuk dan menjadi sarang nyamuk maupun berbagai serangga yang lain. Akan tetapi, meskipun anda menggunakan ampas kopi sebagai cara mengusir nyamuk, anda pun tetap harus menjaga kebersihan dari rumah anda.

4. Jangan Mengecat Tembok Dengan Warna Gelap

Salah satu hal yang perlu anda perhatikan di dalam menghindari nyamuk adalah dengan tidak mengecat rumah atau ruangan dengan warna yang gelap. Hal ini dikarenakan warna cat yang terdapat pada hunian anda ternyata memiliki pengaruh dalam mengusir hewan satu ini.

Hal tersebut dikarenakan nyamuk lebih menyukai tempat yang gelap sebagai tempat untuk bersarang. Untuk itu, anda pun sebaiknya menghindari penggunaan warna cat gelap pada dinding ruangan anda. Selain itu, nyamuk juga tidak menyukai warna yang terang seperti putih, kuning dan juga kecoklatan. Sehingga, anda pun bisa mengecat kamar dengan warna tersebut.

5. Memakai Minyak Kayu Manis

Minyak yang berasal dari ekstrak kayu manis, ternyata juga mampu menjadi salah satu cara mengusir nyamuk yang cukup ampuh. Anda pun hanya perlu mencampurkan minyak tersebut dengan air dan tuangkan ke dalam botol penyemprot. Kemudian, anda hanya tinggal menyemprotkannya ke ruangan yang terdapat nyamuk.

Itulah beberapa cara mudah yang bisa anda lakukan untuk membasmi nyamuk yang ada di ruangan anda. Namun, ada salah satu cara ampuh yaitu menggunakan FUMIDA yang merupakan jasa pembasmi hama dan hewan pengerat. Pasalnya, jasa satu ini telah terbukti ampuh membasmi hewan seperti kecoa, semut, rayap, nyamuk dan sebagainya agar tidak kembali lagi.

5/5 - (4896 votes)
Share your love

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Telp Sekarang 0822-1146-1146