Jangan sampai gagal panen buah karena serangan lalat. Lakukan cara membasmi lalat buah sebagai solusi jitu. Jangan biarkan panen cepat busuk dan dijual dengan harga yang hancur. Kami yakin, Anda tak mau rugi.
Pembasmian serangga ini tidak hanya berlaku untuk hasil panen. Tetapi juga di sekitar atau dalam rumah. Hal ini karena lalat bisa saja masuk dan menyerang rumah-rumah saat musim buah tiba.
Akibatnya banyak, makanan jadi cepat busuk dan terkontaminasi bakteri yang bisa menyebabkan masalah kesehatan. Yang paling sering terjadi adalah kerugian materi karena buah tidak bisa dikonsumsi.
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk bisa terhindar dari serangan mereka. Kalaupun sudah diserang, ada banyak trik yang bisa dilakukan untuk membasminya.
Mencegah datangnya lalat buah
Pencegahan bisa dilakukan dengan cara-cara sederhana, di antaranya adalah:
- Menjaga kebersihan rumah.
- Menutup makanan.
- Menyimpan buah dengan aman di dalam kulkas setelah dicuci bersih.
- Sering membersihkan rumah dan menjaga kelembapannya. Jangan sampai terlalu lembap.
- Menutup buah yang akan dipanen, yang masih menggantung di pohon.
- Pakai kelambu untuk menutup pohon.
Cara di atas bertujuan untuk mencegah mereka hinggap. Silakan berimprovisasi sesuai dengan kebutuhan pencegahan di rumah Anda.
Cara membasmi lalat buah secara alami
Jika serangga ini sudah terlanjur menyerang rumah, yang bisa dilakukan adalah melakukan pembasmian. Salah satunya adalah memakai cara alami yang terbilang lebih aman dan ramah lingkungan.
Salah satu cara yang umumnya dilakukan adalah membuat jebakan. Anda juga bisa menggunakan tanaman pengusir lalat buah atau mencoba cara di bawah ini:
Pakai cuka apel
Jika ada cuka apel di rumah, maka gunakan bahan ini untuk memancing lalat. Caranya adalah dengan menaruhnya ke dalam mangkok besar.
Siapkan plastik wrap. Bungkuskan ke mangkok sampai tertutup sempurna. Lubangi bagian atas plastik tersebut. Beberapa lubang.
Rasa manis yang dimiliki cuka apel akan memancing mereka untuk masuk ke dalam mangkok. Saat mereka berhasil masuk melalui lubang, mereka akan kesulitan untuk keluar.
Pakai cuka apel dan sabun cuci piring
Jika tidak ada plastik wrap, gunakan campuran cuka apel dan sabun cuci piring. Taruh campurannya dalam mangkok terbuka. Saat serangga datang dan masuk ke dalam jebakan, mereka akan kesulitan untuk terbang lagi karena tekstur cairannya berat.
Semangka atau timun
Selain dua bahan di atas, Anda juga bisa menggunakan semangka atau timun. Gunakan botol bekas untuk menjebak lalat. Caranya adalah dengan meletakkan timun atau semangka dalam botol bekas, lalu tutup dengan plastik dan dilubangi.
Bahan aktif pengusir lalat buah
Sama halnya dengan lalat kamar mandi yang bisa diusir pakai obat, Anda juga bisa menggunakan bahan aktif untuk bisa mengusir lalat buah. Baik itu yang sifatnya alami dan aman, maupun insektisida kimia sebagai pembasmi.
Bahan aktif alami
Salah satu bahan aktif yang bisa dimanfaatkan adalah metil eugenol. Contohnya adalah melanol, ocimol, dan petrogenol. Anda bisa menggunakan bahan-bahan ini dengan cara menaruhnya dalam botol bekas untuk menjebak serangga pengganggu tersebut.
Insektisida lalat buah paling ampuh
Beberapa jenis insektisida dikenal ampuh mengatasi masalah serangga buah ini. Di antaranya adalah dimetoat, metomil, dan profenofos. Pemakaiannya adalah dengan menggabungkan dua dari insektisida tersebut. Bisa dimetoat dengan metomil atau profenofos dengan metomil.
Pemakaian insektisida ini harus dicampurkan dengan air dan dilakukan dengan sangat hati-hati. Jika tujuannya adalah untuk membasmi dengan cepat, campuran profenofoslah yang lebih direkomendasikan.
Sebab campuran dimetoat dengan metomil sifatnya mengendalikan dan mengusir. Tidak cukup efektif untuk membunuh.
Perlu diketahui bahwa pemakaian insektisida dan bahan aktif ini biasanya ada risikonya. Kalau ingin aman dalam cara membasmi lalat buah, baiknya panggil jasa pembasmi lalat.
Terlebih jika serangan mereka sudah menyebar luas dan butuh penanganan cepat agar tidak menderita kerugian dalam jumlah yang besar.
Anda bisa menghubungi Fumida di nomor 0822.1177.1166 atau 021.2904.9130. Di sini, Anda bisa berkonsultasi dengan para ahli dan mendapatkan solusi dengan cepat sesuai masalah yang dihadapi. Silakan buat janji sekarang dengan kami.