Daripada menumpuk asap dalam tubuh setiap hari, lebih baik Anda coba pengusir nyamuk paling ampuh dari bahan alami ini!
Ada banyak bahan alami yang bisa digunakan untuk mengusir nyamuk secara efektif. Bahan alami tersebut di antaranya adalah bahan-bahan yang sering digunakan sebagai bumbu dapur.
Pemakaian bahan alami dinilai lebih aman buat tubuh manusia, khususnya anak-anak, karena tidak mengandung racun dan tidak meninggalkan residu di dalam tubuh. Berbeda dengan pemakaian obat nyamuk bakar yang bagi sebagian orang bisa membuat nafas terasa sesak bila terpapar dalam jangka waktu lama.
Bahan alami ini merupakan solusi buat Anda yang tidak bisa menahan asap atau bau menyengat dari obat nyamuk yang biasanya dijual di pasar.
Ini daftar 5 pengusir nyamuk paling ampuh dari bahan alami
Berikut ini adalah daftar bahan alami yang bisa digunakan untuk mengusir nyamuk secara efektif dan efisien:
1. Daun serai
Dalam daun serai terkandung sitronela dan atsiri yang sangat tidak disukai oleh nyamuk. Oleh karena itu, daun serai sering digunakan sebagai bahan utama dalam beberapa produk pengusir nyamuk.
Untuk bisa memanfaatkan serai untuk mengusir nyamuk, Anda hanya perlu air dan serai. Ikuti langkah di bawah ini:
- Rebus air sampai mendidih.
- Masukkan serai ke dalam air mendidih dan diamkan beberapa menit.
- Angkat.
Gunakan air rebusan serai ini untuk mengepel lantai rumah Anda. Jangan sisakan area tersembunyi seperti kolong. Sebaiknya, pel rumah saat sore hari, agar bau serai dapat bertahan sampai malam.
2. Bawang putih
Bawang putih memiliki rasa dan bau yang menggoda selera kita saat dimasak, akan tetapi bau ini tidak disukai oleh nyamuk sama sekali.
Selain karena baunya, nyamuk juga tidak tahan dengan bawang karena mengandung asam nicotinic.
Untuk mendapatkan manfaat bawang putih buat mengusir nyamuk, Anda bisa merebus bawang putih kemudian ditaruh di dalam wadah semprotan. Sebelum dimasukkan ke dalam wadah, tunggu dingin terlebih dulu.
Semprotkan cairan bawang putih ke sarang nyamuk atau tempat di mana nyamuk sering berkeliaran, seperti di kamar pribadi, dekat jemuran, dapur, kamar mandi, dll.
3. Kulit jeruk
Eits, jangan buang kulit jeruk saat Anda sedang memakannya karena kulit jeruk sangat bermanfaat untuk mengusir nyamuk. Dalam kulit jeruk ada senyawa lemonen yang bisa merusak sistem pernafasan nyamuk.
Dibanding menggunakan alat pembunuh nyamuk, cara ini tergolong lebih aman, khususnya buat Anda yang punya balita di rumah.
Pemakaian kulit jeruk sebagai pengusir nyamuk hanya bertahan maksimal 24 jam. Karena kulit jeruk mudah layu dan membusuk yang justru akan mengundang datangnya nyamuk.
4. Kayu manis
Dalam kayu manis ada senyawa cinnamaldehyde yang sangat dibenci oleh nyamuk demam berdarah. Anda bisa memanfaatkan kayu manis sebagai pengusir nyamuk dengan cara dijadikan bubuk kemudian ditaburkan ke beberapa sudut ruangan. Anda juga bisa merebusnya dan mengambil airnya untuk disemprotkan di beberapa ruangan termasuk kamar tidur dan ruang keluarga.
5. Kemangi
Kemangi mengandung zar geraniol yang membuat bau kemiri sangat kuat dan tidak disukai oleh nyamuk. Anda bisa menggunakan kemangi seperti memakai lulur, yakni dengan menumbuk kemudian membalurkan ke kulit tubuh.
Hasilnya, nyamuk tidak akan berani mendekat apalagi menggigit Anda.
Penggunaan 5 bahan alami di atas memang cukup ribet dan ada batasannya. Untuk beberapa daerah yang sudah banyak nyamuknya, pemakaian bahan alami bahkan tak memberikan hasil yang berarti.
Untuk itu, perlu dilakukan penanganan yang serius agar lokasi Anda terbebas dari nyamuk. Salah satunya adalah dengan menghubungi jasa pembasmi nyamuk.
Jasa pengusir nyamuk paling ampuh memberikan solusi praktis dan efektif untuk masalah nyamuk di rumah dan lingkungan sekitar. Jadi, jangkauannya sangat luas dengan hasil yang signifikan.
Fumida siap membantu untuk membasmi nyamuk kapan pun Anda butuh bantuan. Silakan hubungi kami melalui WA dengan klik tombol WA di pojok kiri bawah.