Jenis Rayap Kayu Kering dan Rayap Kayu Basah

Secara umum, terdapat tiga jenis rayap yang harus Anda ketahui bila sedang berurusan dengan hama pemakan kayu satu ini.

Jenis rayap tersebut yakni rayap tanah, rayap kayu kering, dan rayap kayu basah.

Jika diperkecil lagi pengelompokannya, maka ada dua kategori besar, yakni rayap kayu dan rayap tanah.

Nah, dari dua kategori inilah terpecah jenisnya menjadi lebih rinci lagi.

Kali ini kami akan membahas secara lebih rinci mengenai rayap kayu, yakni tipe kering dan basah.

Keduanya memiliki perbedaan mendasar dari sisi karakteristik dan habitat.

Perbedaan Mendasar Jenis Rayap Kayu: Kering dan Basah

Meskipun keduanya memiliki kesamaan dalam hal tujuan mereka merusak kayu, mereka memiliki perbedaan mendasar dalam habitat, perilaku, dan cara mereka merusak.

  • Rayap Kayu Kering

Perbedaan mendasar jenis rayap kayu kering dan basah

Rayap kayu kering (order Isoptera, famili Kalotermitidae) dikenal karena mereka cenderung mendiami kayu kering, seperti balok kayu, kayu serat, dan bahkan perabotan sehingga sering dijuluki sebagai silent destroyer.

Hal ini karena lokasinya berada di kayu-kayu kering dan sulit sekali ditemukan sampai kerusakannya terlihat secara kasat mata.

Sesuai dengan namanya, hama satu ini memiliki habitat membangun sarang mereka di dalam kayu yang mereka konsumsi.

Karakteristik utama dari rayap kayu kering adalah kemampuan mereka untuk hidup tanpa tanah dan mengkonsumsi kayu kering secara langsung.

Jenis ini yang hidup di kayu kering, dapat hidup tanpa tanah dan tidak terlalu tergantung padanya, mereka justru sangat pandai beradaptasi dengan lingkungannya dan mampu menyesuaikan diri dengan lingkungannya yang kering.

Bila dibandingkan dengan jenis lainnya, mencari sarang tipe hama ini adalah yang paling sulit sebab lokasinya yang dalam.

Selain itu, jumlah koloninya juga tidak sebanyak yang lain. Sehingga mereka mudah berpindah tempat sambil terus menggerogoti kayu yang sudah jadi sarang.

  • Rayap Kayu Basah

Rayap kayu basah (order Isoptera, famili Rhinotermitidae) lebih cenderung mendiami kayu yang basah atau lembap.

Hama ini biasanya hidup di kayu basah, misalnya kayu-kayu yang sudah dibiarkan terbengkalai di luar atau seperti bawah tanah, dekat saluran air, atau ruang bawah tanah yang berair.

Soal sarang, kadang ada yang ditemukan di bawah tanah yang terhubung langsung ke kayu basah di atasnya.

Jenis ini sangat suka dengan area lembap dan tidak mampu beradaptasi dengan area yang kering seperti tipe sebelumnya.

Oleh karena itu mereka sangat bergantung pada kelembapan dan tanah untuk bertahan hidup dan berkembang biak.

Kasta Rayap Kayu Kering dan Rayap Kayu Basah

Dari penjelasan di atas sudah dapat diketahui perbedaan mendasar tentang habitat, karakteristik, dan perilaku antara jenis rayap kayu kering dan rayap kayu basah.

Meski memiliki perbedaan yang cukup signifikan, keduanya memiliki kasta yang sama. Apa saja?

Secara umum, kasta hama pemakan kayu ini terdiri dari 3 kasta berbeda, yakni:

Kasta rayap kayu kering dan basah

Pekerja

Kasta pekerja merupakan koloni pertama dan memiliki jumlah yang paling banyak.

Soal ukuran, kasta inilah yang bisa dibilang paling kecil dan warnanya terlihat lebih muda.

Tugasnya adalah bekerja setiap hari, bahkan sepanjang waktu dan mereka juga bekerja sebagai tim operasional sarang yang memiliki tugas untuk mencari makan, mengurus sarang, dan yang lainnya.

Kalau Anda pernah melihat rayap yang keluar dari sarangnya, maka inilah yang biasanya paling banyak terlihat di permukaan.

Prajurit

Hama pemakan kayu atau rayap yang berkasta prajurit memiliki tugas sebagai tim keamanan di sarang.

Mereka yang memastikan sarang aman dan sukanya menggigit, biasanya ciri-ciri badannya berukuran sedikit lebih besar dibanding prajurit dan umumnya memiliki warna kulit lebih tua.

Kalau Anda pernah bermain-main di sarang hama pemakan kayu ini dan digigit saat hendak memegang, maka hampir bisa dipastikan kalau yang menggigit itu adalah rayap kasta prajurit.

Selain bertugas di permukaan, mereka juga menjaga ratu dan raja di bagian terdalam sarang. Semakin masuk ke dalam, jumlahnya semakin banyak dibanding yang ada di permukaan.

Reproduksi

Selanjutnya adalah tim penerus koloni rayap, yakni reproduksi. Yang ada di dalam kasta ini adalah raja dan ratu rayap. Kasta inilah yang paling unik meski jumlahnya juga tak sebanyak kasta lainnya dalam satu koloni.

Bahkan bisa dibilang bahwa jumlahnya yang paling sedikit. Sepasang raja dan ratu rayap dilindungi langsung oleh ratusan bahkan ribuan pekerja dan prajurit.

Ukuran kasta ini lebih besar dari yang lainnya. Khususnya sang Ratu yang memang bisa melar sampai seukuran jari karena badannya berisi telur.

Pembasmian Rayap Kayu Kering dan Rayap Kayu Basah

Salah satu alasan kenapa hama pemakan kayu ini sulit dibasmi adalah karena hidupnya berkoloni.

Mereka terus bahu-membahu untuk mempertahankan diri supaya koloninya tetap ada. .

Kerja sama mereka bisa diandalkan dalam hal mencari makan dan bertahan.

Baca juga: Daftar dan Jenis Kayu Tahan Rayap

Meski begitu tetap saja ada celah yang bisa dimanfaatkan oleh jasa anti rayap. Celah tersebut yakni sifat mereka yang kanibal.

Selain itu, tim pembasmi hama yang berpengalaman Fumida juga sudah mengerti bagaimana trik menemukan sarangnya sehingga dapat dengan mudah melakukan tindakan pembasmian rayap sampai koloninya tidak bersisa.

Maka dari itu, bila saat ini Anda sedang bingung karena masalah rayap tak kunjung pergi dari rumah atau bangunan, serahkan pada kami ahlinya basmi hama ke sarangnya hingga tuntas.

Tim ahli kami sudah paham mengenai jenis rayap kayu kering dan penanganannya.

Hubungi kami di 0822-1146-1146 (WhatsApp/Call) atau 021-2904-9130 (Call).

Dapatkan harga terjangkau dan garansi 3 – 5 tahun.

 

Baca juga artikel lainnya tentang:

5/5 - (4827 votes)
Share your love

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Telp Sekarang 0822-1146-1146